Pencapaian yang Ke 19 Tahun, Redaksi Makassar Global menyapa Pemirsa

PIMPINAN PERUSAHAAN PT.GMGI

Salam Hangat, dari seluruh jajaran redaksi PT. G-M-G-I media Makassar Global.

Tak terasa, 19 tahun sudah usia Media Grup Makassar Global hadir ditengah publik, kami selalu setia mengabarkan informasi- informasi akurat dari narasumber, lalu dipublikasikan ke pembaca.

Dari dapur redaksi Grup Media Makassar Global menyapa Pemirsa. Gowa, (25/12/2022)

Kami sadari bahwa kami adalah manusia biasa, tentu saja dalam akses berita selama ini masih terdapat kekurangan. Oleh karena itu sebagai media terpercaya, kami juga butuh kritikan dan saran.

Tanpa egoisme. Insya’a ALLAH Media Makassar Global setiap saat akan melakukan koreksi, juga tetap selalu mengedepankan etika jurnalistik.

Berawal dari media cetak berbentuk tabloid. Grup Media Makassar Global didirikan oleh Ramli Idris, salah satu wartawan senior yang sekarang masih aktif menjabat sebagai Pimpinan Redaksi.

Seiring dengan perkembangan teknologi dan kemajuan digital, maka pada tahun 2018 Media Makassar Global resmi beralih menjadi media online dan dilanjutkan oleh Maulana Ramli putra dari Ramli idris.

Grup Media Makassar Global mulai dideklarasikan pada tanggal 22 desember 2020 kemarin, yang berlokasi di Wisata Kampar Panciro, Desa Panciro, Kecamatan Bajeng.

Sekretariat Media Grup Makassar Global, beralamat di jalan budaya no 1A, Desa Jenetallassa, Kecamatan Palangga, Kabupaten Gowa.

Media Makassar Global sebagai induk, juga memiliki 2 Portal media online lainnya yaitu Pena Indonesia dan Kompassatu.

Semoga dengan usia yang Ke 19 tahun ini kami mampu menjadi lebih baik kedepannya, dengan menyajikan berita- berita informasi akurat serta menambah wawasan bagi para pembaca.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *