KGBN Komitmen Membumikan Semangat Guru Belajar

Makassarglobal.com – Badan Pengurus Provinsi (BPP) Komunitas Guru Belajar Nusantara (KGBN) Sulsel resmi menggelar acara “Sulo” bertema “Nyala tuk KGBN Sulsel,” Rabu (29/1/2025).

Ketua Umum KGBN Sulsel, Wahyuniar Yusuf, menjelaskan bahwa kegiatan ini meliputi orientasi pengurus, pembukaan orientasi, sesi kelas-kelas, dan rapat kerja (raker), yang dilaksanakan pada 18 dan 27 Januari 2025, kemarin.

Pembukaan orientasi pengurus dipimpin oleh Wakil Ketua Umum KGBN, Devy Mariyatul Ystykomah, bersama Wahyuniar Yusuf. Dalam sesi kelas-kelas, sejumlah pembicara turut hadir, di antaranya Wawan Rurung (Ketua KGBN Gowa periode 2020-2023) untuk kelas sejarah KGBN, Usman Djabbar (Badan Pendiri KGBN dan Ketua Umum KGBN periode 2019-2022) untuk kelas penggerak KGBN, dan Anita Taurisia Putri (Ketua BPP KGBN Sulsel 2021-2024) untuk kelas mengenal AD/ART KGBN.

Rangkaian acara dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan dari Ketua BPP KGBN Sulsel periode 2021-2024 kepada Ketua BPP KGBN Sulsel periode 2024-2027. Kegiatan Team Building kemudian dipandu langsung oleh ketua dan wakil ketua BPP KGBN Sulsel.

Berbeda dari sesi sebelumnya yang dilakukan daring, raker dan Team Building diadakan secara tatap muka di Kebun Dennasa, Kabupaten Gowa.

Wahyuniar Yusuf menyebutkan bahwa “Sulo 2025” adalah langkah awal memperkuat komitmen bersama dan sinergitas untuk membumikan semangat guru belajar di Sulawesi Selatan.

“Mari terus bergerak, berkolaborasi, dan berinovasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Sulawesi Selatan,” ujarnya.

Sementara itu, Anita Taurisia Putri memberikan arahan terkait program kerja yang harus dilaksanakan. Dalam rapat kerja yang dihadiri pengurus dari berbagai kabupaten di Sulawesi Selatan, Anita menekankan pentingnya memperkuat kolaborasi lintas pihak, serta meningkatkan administrasi, kesekretariatan, dan keuangan di BPP dan BPK KGBN se-Sulsel.

Ia juga menargetkan pembentukan kepengurusan KGBN di 24 kabupaten/kota Sulawesi Selatan pada tahun ini. (*)

Laporan: Tim Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *