Mahasiswa KKN Angkatan 75 Sambut Pimpinan LP2M di Aula Kantor Camat Bontonompo

MakassarGlobal.com Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Angkatan 75 menyambut kedatangan pimpinan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) di Aula Kantor Camat Bontonompo. Perwakilan dari masing-masing desa tempat KKN, bersama Ketua LP2M sebagai perwakilan rektor UIN Alauddin Makassar, dosen pembimbing, Camat, serta Sekretaris Camat Bontonompo, turut hadir dalam acara ini, Senin (20/8/2024).

Dalam sambutannya, Ketua LP2M Dr. H. Muh. Saleh Ridwan,M.Ag. menyampaikan bahwa program KKN kini tidak hanya terbatas pada KKN reguler, tetapi juga mencakup KKN nasional dan internasional.
“Program kkn sekarang tidak hanya pada program reguler tetapi sekarang juga mempunyai program KKN nasional dan KKN internasional”.

Acara ini berlangsung dengan penuh antusias,memperkuat sinergi antara mahasiswa dan pemerintah setempat dalam upaya membangun desa melalui program KKN.
Sekretaris Camat Bontonompo, Bakri S.Sos, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar atas kehadiran mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) di wilayah Kecamatan Bontonompo.

Dalam pernyataannya, Bakri S.sos mengungkapkan bahwa kehadiran mahasiswa KKN dari UIN Alauddin Makassar sangat membantu persiapan kegiatan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus yang lalu. “Berkat adanya mahasiswa KKN UIN Alauddin, semua kepanitiaan untuk peringatan 17 Agustus terbantu dengan baik,” ujarnya.

Bakri menambahkan bahwa kontribusi mahasiswa KKN tidak hanya dirasakan dalam hal kepanitiaan, tetapi juga dalam berbagai kegiatan sosial yang dilakukan di kecamatan. “Kami sangat terbantu, dan masyarakat Bontonompo juga merasa senang dengan kehadiran mereka,” tuturnya.

Dalam acara ini juga masing masing koordinator desa memaparkan program kerja yang akan di laksanakan selama 45  hari di desa atau kelurahan sekecamatab Bontonompo.

Cetizen Reporter : Saswini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *